Literature Study The Influence Of Demonstration Method For Making MP-ASI For 6 Months Old Babies On Mother's Skills

  • Aminah Aminah
Keywords: Demonstrasi, Pembuatan MP-ASI, Bayi Usia 6 Bulan, Ketrampilan Ibu.

Abstract

Latar belakang : Salah satu faktor yang dapat menyebabkan kejadian Stunting adalah pemenuhan nutrisi yang kurang baik. Pemenuhan nutrisi tahun pertama kehidupan sangat penting untuk anak karena merupakan masa transisi memulai makanan padat serta pertumbuhan dan perkembangan yang pesat salah satunya adalah pemenuhan MP-ASI. MP-ASI merupakan proses transisi asupan dari berupa susu (ASI) menuju makanan keluarga semi padat secara bertahap, seperti jenis, jumlah, frekuensi maupun tekstur dan konsistensinya., yang diberikan pada bayi atau anak yang berusia 6-24 bulan. Agar ibu dapat memberikan MP-ASI yang benar kepada bayinya maka diperlukan keterampilan yang baik pula dalam membuat MP-ASI. Tujuan : untuk mengetahui pengaruh metode demonstrasi pembuatan MP-ASI bayi usia 6 bulan terhadap keterampilan ibu. Metode : menggunakan study literature (literature review) berdasarkan penelitian dilakukan dengan mengumpulkan bahan sekunder berupa jurnal-jurnal ilmiah yang merupakan laporan hasil penelitian sebelumnya, kemudian dianalisis secara mendalam untuk menghasilkan sebuah kajian komprehensif mengenai objek penelitian. Kriteria jurnal yang digunakan adalah jurnal yang diterbitkan antara tahun 2013-2020. Hasil : berdasarkan jurnal yang sudah dianalisis bahwa metode demonstrasi pembuatan MP-ASI ini dapat mempengaruhi ketrampilan ibu yang sebelumnya tidak mengetahui takaran dan porsi pemberian dan setelah diberikan demonstrasi/metode ibu-ibu berketrampilan baik.

Published
2023-09-30